Mei 12, 2013

Manfaat Air Beras Untuk Wajah

Manfaat Air Beras Untuk Wajah

 

Manfaat dari air beras telah dimanfaatkan banyak oleh wanita jepang, wanita jepang menggunakan air beras untuk mencuci muka atau wajah. Bahkan pula ada yang memanfaatkan air beras untuk mandi, karena air beras memiliki manfaat untuk wajah agar bisa menjadikan kulit menjadi bersih dan cerah.
Sebenarnya juga di indonesia pun juga nenek moyang kita telah menggunakan khasiat dan manfaat air beras untuk kecantikan.Seperti digunakan sebagai masker wajah, agar wajah tetap kencang dan tak berjerawat.
Manfaat air beras untuk lulur, seperti lulur jawa yang terbuat dari bubuk beras dan juga rempah-rempah herbal.Beras mengandung zat oryzanol, yang bermanfaat dapat memperbarui perkembangan dalam pembentukan pigmen melanin, efektif guna menangkal sinar ultraviolet.
Sekarang banyak produk rice bran oil yang terkandung dalam produk tabir surya dan juga kondisioner rambut.Dan juga rice bran oil digunakan dalam produk cat kuku dan perona bibir.
Manfaat air beras juga berpengaruh pada jenis berasnya, seperti Beras putih, beras yang berwarna putih, transparan, beras ini cocok untuk kulit normal yang cenderung berminyak.Beras Merah, cocok bagi orang yang memiliki kulit normal cenderung kering.Beras hitam, beras jenis ini sangat cocok untuk semua jenis kulit meskipun memang agak susah mendapatkannya dan juga mahal.

Manfaat Berpelukan Bagi Kesehatan

Manfaat Berpelukan Bagi Kesehatan

 

Berpelukan bukanlah semata-mata sebagai ekpresi untuk ungkapkan rasa kasih sayang. Berpelukan ternyata juga memiliki manfaat terhadap kesehatan, bahkan bisa bantu menghindari penyakit serius seperti jantung. Dikutip dari Examiner, ada beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapat dari berpelukan. Apa saja?

1. Mengurangi Risiko Terkena Penyakit Jantung
Tekanan darah tinggi merupakan salah satu faktor yang dapat menyebabkan penyakit jantung. Penelitian menunjukkan bahwa berpelukan bisa menurunkan tekanan darah tinggi yang akhirnya bisa mengurangi risiko penyakit jantung. Oleh karena itu, mulailah biasakan diri untuk memeluk orang yang disayangi terutama bagi mereka yang memiliki kondisi jantung lemah atau tekanan darah tinggi.

2. Mengurangi Stres dan Lebih Tenang
Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa memeluk dapat buat Anda lebih bahagia. Hal it karena pelukan dapat meningkatkan hormon oksitosin, hormon yang memicu respon intim. Oksitosin ini dapat membuat Anda jauh lebih tenang dan mengurangi rasa cemas.

3. Sehat untuk Hubungan Percintaan
Hubungan percintaan selalu identik dengan berpelukan. Tapi tahukah Anda jika memeluk orang yang dicintai bisa bantu memproduksi hormon serotonin dan dopanin? Kedua hormon itu dapat membuat Anda merasa senang dan mengangkat suasana hati. Akibatnya Anda pun akan lebih harmonis dengan pasangan, yang pada akhirnya berdampak positif pada kesehatan secara keseluruhan.

Mei 08, 2013

AKBID EXPO - PRODI D III Kebidanan UMJ 15th Anniversary


ayooo diobral...diobral.. murah meriah euy! Alhamdulillah Bazaaarrr rame lariss maniss.. 


Sebelum acara dimulai, Mari kita berdo'a agar semuanya berjalan dengan lancar. Aamiin..


presentasi essay bahasa inggris, ayo jadi bidan bule sehari hahahaha... 


here is, The Honorable Judges Mrs. Ria and Ms. Febi Sukma in the essay Competition... 


ini dia para pemenang lomba tari juara1 Budi Kemuliaan juara2 Kartika juara3 Gatot,selamat yaaa :)



para pemenang lomba vokal juara1 Kartika juara2 Pelita harapan juara3 Budi kemuliaan


piala-piala buat para pemenang niih..